Stockfish | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
![]() | |||||||||
![]() ![]() | |||||||||
Tipe | chess engine(en)![]() ![]() | ||||||||
Versi pertama | 2 November 2008; 16 tahun lalu (2008-11-02) | ||||||||
Versi stabil | |||||||||
Genre | Mesin catur | ||||||||
Lisensi | GPL-3.0-or-later[1] | ||||||||
| |||||||||
| |||||||||
| |||||||||
Stockfish adalahmesin caturbebas dan sumber terbuka yang tersedia untuk berbagai platform desktop dan seluler. Mesin catur ini dikembangkan oleh Marco Costalba, Joona Kiiski, Gary Linscott, Tord Romstad, Stéphane Nicolet, Stefan Geschwentner, dan Joost VandeVondele, dengan banyak kontribusi dari komunitas pengembang sumber terbuka.[2]
Stockfish secara konsisten berada di peringkat pertama, atau hampir selalu menduduki peringkat teratas dalam kebanyakan daftar peringkat mesin catur dan merupakan mesin catur CPU terkuat di dunia.[3] Stockfish memenangkan kejuaraan catur komputer dunia tak resmi pada musim 6 (2014), 9 (2016), 11 (2018), 12 (2018), 13 (2018), 14 (2019), 16 (2019), 18 (2020), 19 (2020), 20 (2020-21) dan 21 (2021). Stockfish menduduki posisirunner-up pada musim 5 (2013), 7 (2014), 8 (2015), 15 (2019) dan 17 (2020).
Kode sumber Stockfish pada awalnya diturunkan dari dariGlaurung, mesin catur sumber terbuka yang dikembangkan oleh Tord Romstad dan dirilis pada tahun 2004.
Stockfish dapat menggunakan hingga 512 utasCPU dalam sistem multiprosesor. Ukuran maksimal tabel transposisinya adalah 32 TB. Stockfish mengimplementasikan pencarian alfa–beta tingkat lanjut dan menggunakan bitboard. Dibandingkan dengan mesin lain, mesin ini dicirikan oleh kedalaman pencarian yang besar, sebagian karenapemangkasan (pruning), dan metode pengurangan gerakan terlambat yang lebih agresif.[4] Pada Oktober 2021, Stockfish 14 (4-utas) mencapaiperingkat Elo 3548+21−21 berdasarkanbenchmark CCRL 40/15.[5]
Stockfish mendukung permainan Chess960, yang merupakan salah satu fitur yang diwarisinya dari Glaurung, proyek pendahulunya.
Dukungan tablebase Syzygy, yang sebelumnya tersedia dalam fork yang dikelola oleh Ronald de Man, diintegrasikan ke dalam Stockfish pada tahun 2014.[6] Pada tahun 2018, dukungan untuk7-men Syzygy ditambahkan, tak lama setelah tablebase tersebut tersedia.
Pada bulan Juni 2020, Stockfish NNUE (efficiently updatable neural network), yang memanfaatkanjaringan saraf tiruan mulai didiskusikan untuk diimplementasikan ke dalam Stockfish.[7][8] Pada bulan Juli 2020, beberapa situs berita catur melaporkan bahwa Stockfish NNUE telah "membuat terobosan baru dalam catur komputer dengan memasukkan jaringan saraf tiruan ke dalam mesin catur Stockfish yang sudah sangat kuat."[9] Penggabungan NNUE ke dalam Stockfish kemudian diumumkan dan tersedia dalam pembaruan berikutnya.[10][11]
Pada 2 September 2020, Stockfish versi kedua belas dirilis, menggabungkan peningkatan jaringan saraf tiruan Stockfish NNUE. Menurut pengumuman dalam blognya, versi baru ini "bermain secara signifikan lebih kuat daripada pendahulunya", biasanya memenangkan permainan sepuluh kali lebih banyak saat dipertandingkan dengan versi sebelas.[12]
|url-status=
yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)|url-status=
yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)![]() | Artikel bertopikperangkat lunak ini adalah sebuahrintisan. Anda dapat membantu Wikipedia denganmengembangkannya. |