B16C16KC03![]() | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
![]() Pintu masuk selatan Stasiun Bandung yang hanya diperuntukkan kereta api lokal, 2025 | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Nama lain | Stasiun Hall | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Lokasi |
| ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Koordinat | 6°54′51″S107°36′09″E / 6.91417°S 107.60250°E /-6.91417; 107.60250 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Ketinggian | +709 m | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Operator | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Letak |
| ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Jumlah peron | 4 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Jumlah jalur | 10 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Layanan | Kereta api penumpang Lintas selatan Jawa:Parahyangan,Baturraden Ekspres,Lodaya,Mutiara Selatan,Argo Wilis,Turangga,Malabar,Cikuray,Papandayan, danPangandaran Lintas utara Jawa:Ciremai danHarina Kereta pengumpan/feeder:Feeder KCJB Lokal: Commuter Line (Bandung Raya danGarut) Kereta api barang Lintas selatan Jawa:Parcel ONS Selatan | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Konstruksi | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Jenis struktur | Atas tanah | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Arsitek | F.J.A. Cousin | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Gaya arsitektur | Art deco | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Informasi lain | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Kode stasiun |
| ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Klasifikasi | Besar tipe A[2] | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Sejarah | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Dibuka | 17 Mei 1884; 140 tahun lalu (1884-05-17) | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Dibangun kembali | 1930, 1990 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Perusahaan awal | Staatsspoorwegen | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Penumpang | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
2024 | 8.396/hari[a] (KAI) | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Peringkat | 6 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Operasi layanan | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
| |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Layanan penghubung | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
| |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Fasilitas dan teknis | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Fasilitas | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Jenis persinyalan |
| ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
![]() Stasiun Kereta Api Bandung | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
No. SK | Peraturan Daerah Kota Bandung No. 7 Tahun 2018 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Tanggal SK | 2018 | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Pemilik | PTKereta Api Indonesia (Persero) | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Nama sebagaimana tercantum dalam Sistem Registrasi Nasional Cagar Budaya | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
| |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Lokasi pada peta | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
![]() | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
![]() ![]() |
Stasiun Bandung (BD), juga dikenal sebagaiStasiun Hall,[b] adalahstasiun kereta api kelas besar tipe A diKota Bandung yang terletak di perbatasan antaraKebonjeruk, Andir danPasirkaliki, Cicendo. Pintu selatan Stasiun Bandung terletak di Jalan Stasiun Timur, sedangkan pintu utara terletak di Jalan Kebon Kawung. Stasiun ini berada pada ketinggian +709 meter di atas permukaan laut, dan merupakan salah satu stasiun kereta api utama di wilayahBandung Raya. Stasiun ini dikelola olehPT Kereta Api Indonesia (KAI)Daerah Operasi II Bandung danKAI Commuter.
Stasiun Bandung melayani seluruh kereta api yang melintasi maupun memiliki stasiun ujung di Kota Bandung yang dioperasikan olehPT Kereta Api Indonesia, kecualikereta api Kahuripan,Serayu, danKutojaya Selatan. Ketiga kereta api tersebut hanya dilayani diStasiun Kiaracondong, stasiun kereta api utama lainnya di Kota Bandung.
Pada awalnya, di stasiun ini hanya terdapat satu gedung stasiun; tetapi setelah dilakukan perbaikan oleh Pemerintah Kota Bandung, stasiun ini sekarang terbagi menjadi dua bagian yang tetap di dalam satu kawasan, yaitu sisi utara stasiun Bandung hanya melayani keberangkatan kereta api antarkota dankereta api pengumpan Whoosh, sedangkan sisi selatan stasiun melayani keberangkatan kereta api lokal Commuter Line.
Sejak tahun 2014,Commuter Line Bandung Raya danCommuter Line Garut tidak dilayani di pintu utara stasiun, tetapi hanya dilayani di pintu selatan. Hal ini guna untuk meningkatkan pelayanan kepada penumpang dan calon penumpang di stasiun ini.[5]
Berdasarkan jumlah penumpang kereta api antarkota yang dirilis PT Kereta Api Indonesia (KAI) antara Januari–Oktober 2024, Stasiun Bandung menjadi stasiun kereta api tersibuk keenam di Indonesia dengan mencatatkan 2.560.639 penumpang berdasarkan total jumlah penumpang naik maupun turun.[a]
Stasiun ini juga dikenal sebagai terminalangkutan kota (angkot) karena juga dijadikan tempat singgah banyak angkot menuju berbagai tujuan.[5]
Dalam bukuWajah Bandoeng Tempo Dulu (1984) karangan Haryoto Kunto, gagasan awal pembangunan Stasiun Bandung berkaitan dengan pembukaan perkebunan di Bandung sekitar tahun 1870. Stasiun ini diresmikan pada 17 Mei 1884 olehStaatsspoorwegen (SS) pada masa pemerintahan BupatiKoesoemadilaga; pada waktu yang sama juga dibuka jalur keretaBatavia–Bandung melaluiBogor danCianjur. Pada saat itu, para tuan tanah perkebunan (Preangerplanters) menggunakan jalur kereta api untuk mengirimkan hasil perkebunannya ke Batavia dengan lebih cepat. Untuk menampung dan menyimpan hasil perkebunan yang akan diangkut dengan kereta, maka dibangunlah gudang-gudang penimbunan barang di beberapa tempat di dekat Stasiun Bandung, yaitu Jalan Cibangkong, Jalan Cikudapateuh, daerahKosambi,Kiaracondong,Braga,Pasirkaliki,Ciroyom, danAndir. Setelah peresmian jalur Bandung–Surabaya pada 1 November 1894, para pemilik pabrik dan perkebunan gula dari Jawa Tengah dan Timur (Suikerplanters) menyewa kereta api menuju Bandung untuk mengikuti Kongres Pengusaha Perkebunan Gula yang pertama. Kongres tersebut merupakan hasil pertemuan Pengurus Besar Perkumpulan Pengusaha Perkebunan Gula (Bestuur van de Vereniging van Suikerplanters) di Surabaya pada tahun 1896.[7]
Bangunan stasiun ini sempat mendapatkan renovasi berulang sebanyak tiga kali semenjak pertama kali peletakan batu pertama pada 1882; yakni pada 1900, 1906, dan 1909. Pada tahun 1920, SS mewacanakan untuk mengganti stasiun yang ada dengan stasiun pulau. Namun, upaya ini gagal karena masalah keuangan dan upaya penghematan biaya pembangunan.[8]
Pada tahun 1918, dilaksanakan proyek pembangunan jalur baru Bandung–Rancaekek–Jatinangor–Tanjungsari–Citali, kemudian dibangun lintas Bandung–Citeureup–Majalaya setahun kemudian, dan dibangun jalur Citeureup-Banjaran–Pengalengan pada tahun 1921. Untuk jalur yang menuju ke perkebunan teh, maka dibangun jalur Bandung ke Kopo (Soreang) dan kemudian keCiwidey. Jalur kereta api yang terwujud adalahBandung–Ciwidey danDayeuhkolot–Majalaya.[7]
Bangunan stasiun generasi pertama ini terus bertahan hingga akhir tahun 1920-an. Mengingat pentingnya stasiun ini, diresmikanlah sebuah monumen (tugu) di depan pintu selatan stasiun pada tanggal 6 April 1925 yang dirancang E.H. de Roo, dibangun untuk memperingati 50 tahunStaatsspoorwegen (SS) berkarya diJawa. Tugu itu diyakini sebagai hadiah dari Wali Kota Bandung kepada SS atas jasa-jasanya berhasil mempersatukan Jawa dengan kereta api. Tugu itu diterangi seribu lampu dan diresmikan dengan upacara yang dihadiri warga Bandung dan petinggi-petinggi SS.[9][10]
Dalam majalahSpoor- en Tramwegen 24 Juli 1928, beberapa tahun setelah peringatan lima puluh tahun SS, Kepala Jawatan Ir. Staargard mengumumkan renovasi stasiun. Ia mengatakan bahwa bangunan stasiun generasi pertama dianggap "stasiun tua dan kuno" pada 1925. Bagian kanopi sisi selatan stasiun, yang telah dibangun sejak pertama kali stasiun dibuka, dan ditambah dengan atap kanopi sisi utara pada tahun 1901, kemudian diperpanjang dengan kanopi bertiang T yang terbuat dari beton bertulang. Hal ini bertujuan agar penumpang tidak kepanasan atau kehujanan saat menunggu kereta api.[8] Bangunan stasiun baru ini rampung pada 1930. Pada proses renovasi ini, bangunan stasiun lama dibongkar dan digantikan dengan bangunan baru yang mengikuti gayaArt Deco, dan dirancang oleh F.J.A. Cousin yang merupakan arsitekin-house Staatsspoorwegen.[11]
Pada saat peresmian Stasiun Bandung baru, surat kabarJavabode menuliskan bahwa masyarakat sekitar merayakannya selama dua hari secara berturut-turut. Kereta api merupakan sarana transportasi hasil produksi perkebunan Bandung, sepertikina,teh,kopi, dankaret, sehingga pertumbuhan ekonomi di kota tersebut berkembang pesat.[7]
Di atas bekas Balai Yasa Bandung, dibuka bangunan stasiun generasi ketiga (sebagai pintu keberangkatan sisi utara) yang kemudian dibuka pada Kamis, 27 April 1989 oleh Menteri Perhubungan saat itu,Azwar Anas. Biaya pembangunan stasiun sisi utara ini mencapai Rp1,1 miliar, dengan lahan parkir yang dirasa cukup untuk menampung sekitar 100 unit mobil.[12]
Di sela-sela pembukaan tersebut, Anas sempat berpidato, bahwa PJKA harus bisa memperbaiki kualitas pelayanan serta meningkatkan pemasaran agar dapat bersaing dengan kendaraan jalan raya.[12]
Bangunan sisi selatan Stasiun Bandung bergayaArt Deco, ditandai dengan bentuk bangunan yang cenderungkubus pada hall depan. Fasad bangunan didesain mengikuti fasad lama stasiun (bangunan lama stasiun ini bergaya Indische Empire seperti stasiun-stasiun SS lainnya), tetapi didominasi oleh bidang-bidang transparan yang membuatnya berbeda dengan arsitektur lama.[13]
Pintu utara stasiun ini dahulunya merupakan bekas Balai Yasa Bandung yang kini sudah dinonaktifkan, sementara pintu selatan dijadikan sebagai pintu masuk kedua. Di hadapan stasiun berderet-deret kantorDaerah Operasi II Bandung yang halamannya juga dibuat untuk lahan parkir stasiun, mess, kantorReska Multi Usaha Bandung, unitpolisi khusus kereta api, dan unit kesehatan KAI. Di sebelah timur laut stasiun terdapat kantor pusat KAI. Ke arah barat stasiun ini terdapat bekasStasiun Bandung Gudang yang sudah tidak aktif karena sudah tidak ada lagi aktivitas pengangkutan barang di sana serta digantikan oleh pusat perbelanjaanPaskal Hyper Square.
Bangunan stasiun sisi selatan telah ditetapkan sebagaicagar budaya Kelas A berdasarkan Peraturan Daerah Kota Bandung No. 7 Tahun 2018, beserta sejumlah bangunan kolonial lainnya di Kota Bandung.[14]
Stasiun ini memiliki sepuluh jalur kereta api; terdiri dari enam jalur utama dengan jalur 3 dan 4 merupakan sepur lurus ditambah empat jalur untuk aktivitas langsir kereta api. Semua jalur digunakan untuk pemberhentian kereta api dan juga sebagai titik langsiran kereta api. Semua kereta api penumpang yang melintas di jalurPadalarang–Kroya/lintas selatan Jawa pasti berhenti di stasiun ini.
Stasiun ini dilengkapi dengandepo lokomotif di barat laut kompleks stasiun dan depokereta yang cukup besar dan batasnya sampai keStasiun Ciroyom serta memilikipemutar rel.
Stasiun ini memilikijembatan penyeberangan penumpang untuk menghubungkan penumpang, baik dari stasiun utara maupun dari stasiun selatan menuju peron. Selain itu, dilakukan peninggian peron jalur 1 dan peron antara jalur 2 dan 3, serta pemanjangan peron antara jalur 4 dan 5 dan peron antara jalur 6 dan 7, untuk menunjang penumpang menuju jembatan layang. Oleh karena itu, penumpang yang dari/menuju peron tidak perlu menyeberangi rel.[15]
Lantai 2 | Penyeberangan antar bangunan melalui jembatan penyebrangan | |||
Lantai 1 | Bangunan utara stasiun (hanya untuk keberangkatan dan kedatangan KA antarkota serta pengumpan kereta cepat Whoosh) | |||
Jalur10 | Sepur simpan | |||
Jalur9 | ||||
Peron pulau (dalam pembangunan) | ||||
Jalur8 | Sepur simpan | |||
Jalur7 | ↔(Cimahi) | Feeder KCJB dari dan tujuan Padalarang | ||
Peron pulau | ||||
Jalur6 | ![]() | |||
↔(Cimahi) | Feeder KCJB dari dan tujuan Padalarang | |||
Jalur5 | ![]() | |||
Peron pulau | ||||
Jalur4 | Sepur lurus | |||
![]() | ||||
Jalur3 | Sepur lurus | |||
![]() | ||||
←(Ciroyom/Cimindi) | Commuter Line Garut tujuan Purwakarta dan Padalarang | (Cikudapateuh) → | ||
Commuter Line Bandung Raya tujuan Purwakarta dan Padalarang | ||||
Peron pulau | ||||
Jalur2 | ![]() | |||
Jalur1 | ![]() | |||
←(Ciroyom/Cimindi) | Commuter Line Garut tujuan Purwakarta, Padalarang, Cibatu, dan Garut | (Cikudapateuh) → | ||
Commuter Line Bandung Raya tujuan Purwakarta, Padalarang, dan Cicalengka | ||||
Peron sisi | ||||
Bangunan selatan stasiun (hanya untuk keberangkatan dan kedatangan kereta api lokal) |
Stasiun ini sering dijadikan sebagai stasiun kereta api percontohan oleh KAI supaya mutu pelayanan dibuat setara denganbandara. Oleh karena itu, KAI menjadikan stasiun ini sebagai stasiun kereta api pertama di Indonesia yang menerapkan sistem cetak tiketboarding pass sejak Februari 2016[16] serta sistem pemeriksaan bagasi dengansinar-X pada Oktober 2018.[17]
Dalam rangka menjawab kebutuhan kerja penumpang kereta api, KAI bersamaKementerian Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia (BUMN) meresmikanruang kerja bersama di sembilan stasiun kereta api besar di Jawa. Ruang kerja bersama itu diresmikan oleh Menteri BUMN saat itu,Rini Soemarno di Stasiun Bandung pada 6 April 2019. Ruang kerja bersama ini dilengkapi meja kursi dan tersambung dengan internet melaluiWi-Fi.[18]
Pada 28 September 2022, PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah melakukan uji coba proses keberangkatan KA antarkota menggunakansistem pengenalan wajah di stasiun ini, sebelumnya rencana ketersediaan fasilitas ini akan digunakan di semua stasiun keberangkatan penumpang di Indonesia. Setelah melakukan uji coba di Stasiun Bandung selama empat bulan, fasilitas tersebut sudah digunakan pada semua stasiun KA utama lainnya, yaitu Stasiun JakartaGambir, JakartaPasar Senen,Bekasi di lintas barat,Kiaracondong,Purwokerto,Kutoarjo,Yogyakarta,Lempuyangan,Madiun,Surabaya Gubeng,Malang di lintas selatan,Cirebon,Tegal,Pekalongan,Semarang Tawang,Surabaya Pasarturi di lintas utara,Jember di lintas timurPulau Jawa, danMedan di lintasSumatera Utara.[19][20]
Stasiun ini merupakan stasiun kereta api di Indonesia yang pertama kali menggunakan sistem persinyalan elektrik. Pada 1970, stasiun ini mulai menggunakan yang diproduksi olehSiemens dengan seri DrS60.[3][21] Pada Desember 2021, sebagai bagian dari upaya modernisasi persinyalan, sistem persinyalan elektrik lama produksiSiemens digantikan dengan sinyal baru produksiPT Len Industri pada. Upaya ini dilakukan karena sistem persinyalan elektrik lama tersebut sudah digunakan selama 50 tahun.[22] Bersamaan dengan itu, lintasan jalur rel antara stasiun ini denganStasiun Ciroyom dijadikan sebagaijalur tunggal ganda atau sepur kembar.
Stasiun ini memiliki bel stasiun dengan instrumental dari lagu pop Sunda yang berjudul "Manuk Dadali", "Karatagan Pahlawan", dan "Sabilulungan" pada keberangkatan dan kedatangan kereta api penumpang.
Berikut ini adalah layanan kereta api yang berhenti di stasiun ini sesuai Gapeka 2025.[23]
Nama kereta api | Kelas | Relasi perjalanan | Keterangan | |
---|---|---|---|---|
Eksekutif | ||||
Parahyangan | Luxury | Bandung | Gambir | ViaPurwakarta–Cikampek |
Eksekutif | ||||
Argo Wilis | Panoramic | Surabaya Gubeng | ViaTasikmalaya–Yogyakarta | |
Eksekutif | ||||
Turangga | Panoramic | |||
Eksekutif | ||||
Campuran | ||||
Parahyangan | Panoramic | Bandung | Gambir | ViaPurwakarta |
Eksekutif | ||||
Ekonomi Premium | ||||
Baturraden Ekspres | Eksekutif | Purwokerto | ViaTasikmalaya–Kroya Hanya berjalan pada hari-hari tertentu | |
Bisnis | ||||
Lodaya | Eksekutif | Solo Balapan | ViaTasikmalaya–Kroya | |
Ekonomi | ||||
Mutiara Selatan | Eksekutif | Surabaya Gubeng | ViaTasikmalaya–Yogyakarta | |
Ekonomi Premium | ||||
Malabar | Eksekutif | Malang | ||
Ekonomi Premium | ||||
Papandayan | Panoramic | Gambir | Garut | ViaPurwakarta–Bandung |
Eksekutif | ||||
Ekonomi Premium | ||||
Pangandaran | Panoramic | Banjar | ||
Eksekutif | ||||
Ekonomi Premium | ||||
Ekonomi | ||||
Cikuray | Ekonomi | Pasar Senen | Garut | ViaCikampek–Kiaracondong |
Nama kereta api | Kelas | Relasi perjalanan | Keterangan | |
---|---|---|---|---|
Campuran | ||||
Ciremai | Eksekutif | Bandung | Semarang Tawang | ViaCikampek–Tegal |
Ekonomi | ||||
Harina | Eksekutif | Surabaya Pasarturi | ViaCikampek–Semarang Tawang | |
Ekonomi Premium |
Nama kereta api | Relasi perjalanan | Keterangan | |
---|---|---|---|
KCFeeder KCJB | Bandung | Padalarang | – |
Nama kereta api | Relasi perjalanan | Keterangan | |
---|---|---|---|
BCommuter Line Bandung Raya | Cicalengka | Purwakarta | Perjalanan searah hanya pada malam hari. |
Padalarang | – | ||
Padalarang | Kiaracondong | Perjalanan searah hanya pada malam hari. | |
CCommuter Line Garut | Garut | Purwakarta | Perjalanan menuju Purwakarta hanya pada siang hari, sedangkan sebaliknya pada pagi dan malam hari. |
Padalarang | Perjalanan searah hanya pada pagi hari. | ||
Cibatu | Perjalanan menuju Padalarang hanya pada pagi hari, sedangkan sebaliknya pada malam hari. |
Nama kereta api | Relasi perjalanan | Keterangan | |
---|---|---|---|
Lintas selatan Jawa | |||
AngkutanONS Parcel Selatan | Bandung | Surabaya Kota | ViaTasikmalaya–Lempuyangan |
Peta transit antarmoda di Stasiun Bandung | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
|
Angkutan pendukung yang tersedia di Stasiun Bandung antara lain:[24]
Transportasi umum lain yang melewati Jalan Kebon Kawung, meliputi bus Trans Metro Bandung dan Trans Metro Pasundan:
Jenis Angkutan Umum | No. Trayek | Trayek | Tujuan Akhir |
---|---|---|---|
Trans Metro Bandung | F1 | Stasiun Bandung–Cimahi Utara | Sisi selatan Stasiun Bandung |
Metro Jabar Trans (Teman Bus) | 3 | Baleendah–Bandung Electronic Center (BEC) | Bandung Electronic Center (BEC) |
Shuttle KCIC (DAMRI) | Stasiun Tegalluar–Stasiun Bandung | Stasiun Tegalluar | |
Shuttle Bandros Braga Beken (hanya pada akhir pekan) | Braga City Walk–Pasteur | Holiday Inn Pasteur |
Bangunan selatan Stasiun Bandung terintegrasi dengan Terminal Stasiun Bandung. Terminal tersebut melayani bus Trans Metro Bandung dan Trans Metro Pasundan, sebagai berikut:
Jenis Angkutan Umum | No. Trayek | Trayek | Tujuan Akhir |
---|---|---|---|
Trans Metro Bandung | K2 | Terminal Cicaheum–Terminal Cibeureum | Terminal Cicaheum |
K5 | Terminal Antapani–Stasiun Bandung | Terminal Antapani | |
F1 | Stasiun Bandung–Cimahi Utara | Pertigaan antara Jalan Gunung Batu dan Gunung Rahayu | |
Metro Jabar Trans (Teman Bus) | 2 | Kota Baru Parahyangan (Padalarang)–Alun-alun Kota Bandung | Alun-alun Kota Bandung |
4 | Terminal Leuwipanjang–Universitas Padjadjaran Kampus Bandung | Universitas Padjadjaran Kampus Bandung |
Bangunan selatan Stasiun Bandung juga memiliki pintu keluar menuju Jalan Stasiun Timur yang melayani pemberhentian beberapa moda transportasi:
Jenis Angkutan Umum | No. Trayek | Trayek | Tujuan Akhir |
---|---|---|---|
Trans Metro Bandung | K2 | Terminal Cicaheum–Andir | Terminal Cicaheum |
K5 | Terminal Antapani–Stasiun Bandung | Terminal Antapani | |
F1 | Stasiun Bandung–Cimahi Utara | Pertigaan antara Jalan Gunung Batu dan Gunung Rahayu | |
Trans Bandung Raya (DAMRI) | KBP | Alun-alun Kota Bandung–Kota Baru Parahyangan viaJalan Tol Purbaleunyi | Halte Jingganagara (Dekat Pertigaan Jalan Gelap Nyawang–Guru Gantangan) |
Metro Jabar Trans (Teman Bus) | 3 | Baleendah–Bandung Electronic Center (BEC) | Bandung Electronic Center (BEC) |
|url-status=
yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)|url-status=
yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)|url-status=
yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)Stasiun sebelumnya | ![]() | Stasiun berikutnya | ||
---|---|---|---|---|
Bandung Gudang menujuBogor | Bogor–Padalarang–Kasugihan | Cikudapateuh menujuKasugihan | ||
Terminus | Bandung–Ciwidey | Cikudapateuh menujuCiwidey |