Skat (bahasa Inggris:scute,Latinscutum) adalah lapisan luar tempurung dilapisi olehsisik-sisik keras yang merupakan bagian dari kulit luarnya, atauepidermis. Skat terbuat dariprotein berserat yang disebutkeratin yang juga membentuk sisik padareptil lainnya. Skat ini tumbuh melebihi lapisan-lapisan antara tulang-tulang tempurung dan menambah kekuatan tempurung. Beberapakura-kura tidak memiliki skat yang keras. Contohnya, penyu berpunggung kulit dan labi-labi yang memiliki tempurung yang dilapisi kulit skat yang halus dan bukan skat yang keras.