"Paku emas" (piringan perunggu di bagian bawah gambar" yang ditancap olehGSSP, untuk menandakan strata yang menandai dimulainya periode Ediakara.Ilustrasi lautan Ediakara, menampilkanCharnia masoni, hewancnidaria,Wiwaxia,Dickinsonia,Springgina danTribrachidium.
Ediakara atauEdiakarium adalahperiode geologi ketiga dan terakhir padaeraNeoproterozoikum yang berlangsung dari 635 - 541 juta tahun yang lalu. Waktu tersebut bukan berdasarkanstratigrafi, melainkan didefinisikan secara kronometrik.
Catatan fosil dari Periode Ediakara sangat sedikit, karena hewan bercangkang keras yang lebih mudah difosilkan belum berevolusi. Biota Ediakara termasukorganisme multiseluler tertua yang pasti (dengan jaringan khusus), jenis yang paling umum menyerupai cacing bersegmen, pelepah, cakram, atau kantung yang tidak bergerak.Auroralumina adalah sebuahcnidaria.[6][7]
Sebagian besar anggota biota Ediakara memiliki sedikit kemiripan dengan bentuk kehidupan modern, dan hubungan mereka bahkan dengan bentuk kehidupan setelahletusan Kambrium agak sulit untuk ditafsirkan.[8][9] Lebih dari 100 genera telah dideskripsikan, dan bentuk-bentuk yang terkenal termasuk Arkarua, Charnia, Dickinsonia, Ediacaria, Marywadea, Cephalonega, Pteridinium, dan Yorgia. Namun, terlepas dari teka-teki keseluruhan sebagian besar organisme Ediakara, beberapa fosil yang dapat diidentifikasi sebagaiforaminifera bercangkang keras (yang tidak diklasifikasikan sebagai hewan) diketahui dari sedimen Ediakara terbaru di Siberia barat.[10]
Empat interval biotik yang berbeda dikenal di Ediakara, masing-masing ditandai dengan keunggulan ekologi dan kumpulan fauna yang unik. Yang pertama membentang dari 635 hingga sekitar 575 Ma dan didominasi olehacritarch yang dikenal sebagaimikrofosil Ediakara yang besar dan berornamen.[11] Periode kedua berlangsung dari sekitar 575 hingga 560 Ma dan dicirikan oleh biota Avalon. Periode ketiga berlangsung dari 560 hingga 550 Ma; biotanya dijuluki sebagai biotaLaut Putih karena banyak fosil dari periode ini yang ditemukan di sepanjang pantai Laut Putih. Periode keempat berlangsung dari 550 hingga 539 Ma dan dikenal sebagai interval kumpulan biota Nama.[12]
Ada buktikepunahan massal selama periode ini dari hewan-hewan purba yang mengubah lingkungan, yang berasal dari masa yang sama dengan transisi antaraLaut Putih dan biota tipe Nama.[13][14] Sebagai alternatif, kepunahan massal ini juga telah diteorikan sebagai hasil dari peristiwa anoksik.[12]
Berlangsung selama 90 juta tahun, dimulainya periode Ediakara ditandai dengan berakhirnya peristiwabumi bola salju pada masaKriogenium. Dalam formasi batuan, Dimulainya strata Ediakara ditandai dengan sebuah lapisankarbonat distingtif yang disebut "cap carbonate", yang dihasilkan dari perubahan iklim yang terjadi saat mencairnya es pada akhir peristiwaGlasiasi Marinoan.[15]
Ediakara sendiri diakhiri dengan punahnyaBiota Ediakara, serta terjadinya peristiwaletusan Kambrium. Pada strata batuan, berakhirnya strata Ediakara ditandai dengan beberapa fosil indeks (fosil yang membantu paleontolog menandakan suatu periode tertentu padasejarah bumi) sepertifosil jejakTrichophycus pedum.
"Ediacaran Period".GeoWhen Database. Diakses tanggal January 5 2006.Parameter|dateformat= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan);Periksa nilai tanggal di:|accessdate= (bantuan)