Ini adalah tentang jabatan Dalai Lama, untuk Dalai Lama ke-14 yang tampak di foto, lihat
Tenzin GyatzoDalamBuddhisme Tibet, paraDalai Lama (bahasa Tibet: ཏ་ཱལའི་བླ་མ་ taa-la’i bla-ma;) adalah garistulku dari pemimpinGelugpa yang dapat dilacak kembali sampai1391. PemelukBuddha Tibet percaya bahwa Dalai Lama adalah perwujudan insani dariAvalokitesvara ("Chenrezig" [spyan ras gzigs] dalam bahasa Tibet),bodhisattva of compassion. Antaraabad XVII dan1959, Dalai Lama adalah kepala pemerintahanTibet, mengendalikan sebagian besar negara dari ibu kotaLhasa. Dalai Lama adalah kepala Tibetan Buddhism, dan para pemimpin dari keempat aliran percaya bahwa Dalai Lama adalah lama tertinggi dalam tradisi Tibet. Ia sering dipanggil "His Holiness" (atau HH) sebelum gelarnya.
Dalai Lama sering dikira kepala aliran Gelug, namun jabatan ini resminya dipegangGanden Tripa (dga' ldan khri pa).
Dalai Lama ke-5, dengan dukunganGushri Khan, seorang penguasa Mongol dari Khökh Nuur, mempersatukan Tibet. Para Dalai Lama memerintah di Tibet sampaiRepublik Rakyat Tiongkok menginvasi daerah ini pada1949 dan kemudian mengambil alih kendali pada1959. Dalai Lama ke-14 kemudian melarikan diri keIndia dan telah renounced temporal power. Dalai Lama ke-14 menginginkan otonomi bagi Tibet, bukan kemerdekaan. LihatSejarah Tibet untuk keterangan lebih lanjut.
"Dalai" artinya "lautan" dalam bahasa Mongol, dan "Lama" (bla ma) adalah bahasa Tibet untuk "guru", dan dapat juga berarti "rahib". Gelar ini pertama dianugerahkan oleh penguasa MongolAltan Khan kepada Sonam Gyatso, seorang abbot di biara Drepung yang dianggap sebagai lama paling terkemuka di masanya. Walaupun Sonam Gyatso menjadi lama pertama yang memegang gelar "Dalai Lama", karena ia adalah anggota ketiga dalam garisnya, ia menjadi "Dalai Lama ke-3". Kedua gelar sebelumnya diberikan kepada dua inkarnasi sebelumnya. Gelar "Dalai Lama" sekarang diberikan kepada setiap inkarnasi pemimpin agama tersebut. Orang Tibet memanggil Dalai LamaGyawa Rinpoche (rgya ba rin po che) berarti "Precious Victor," atauYeshe Norbu (ye shes nor bu) berarti "Wisdom Jewel". Dalai Lama ke-14, dan para pendahulunya, dianggap sebagai inkarnasi Buddha of Compassion.